Brad Pitt Kembali Angkat Kisah Nyata Dalam Proyek Barunya

Galuh Mustika View: 2194

Setelah memproduksi film-film yang terinspirasi dari kisah nyata seperti Moneyball, 12 Years a Slave, Selma, dan The Big Short, rumah produksi Plan B Entertainment kini kembali menggarap film serupa yang diadaptasi dari buku biografi He Wanted The Moon. Perusahaan milik Brad Pitt itu diketahui telah menggandeng Cross Creek Productions dan Tony Kushner, penulis naskah yang juga pernah mengerjakan Lincoln.

he wanted the moonHe Wanted The Moon sendiri adalah buku biografi yang mengangkat kisah nyata dari perjalanan hidup Dr. Perry Baird. Beliau dikenal sebagai lulusan Harvard yang pernah melakukan penelitian terhadap suatu penyakit mental, yang uniknya juga dideritanya sendiri. Diceritakan dari sudut pandang putrinya, buku ini banyak meraih perhatian di awal tahun 2015 karena kisah yang menyentuh. Tak heran, belum setahun sejak awal rilisnya, buku karangan Mimi Baird itu sudah dilirik oleh rumah produksi Brad Pitt untuk difilmkan.

Isu tentang rencana adaptasi ini memang sudah kencang berhembus sejak akhir tahun lalu. Tapi baru awal tahun 2016 ini rumor tersebut dikonfirmasi oleh perwakilan Cross Creek Productions. Di sisi lain, Tony Kushner dipercaya sebagai penulis naskah yang akan mengadaptasi buku biografi tersebut. Ia pernah 2 kali dinominasikan di Oscar melalui Munich dan Lincoln, 2 film yang sama-sama didasarkan pada kisah bersejarah.

Kesuksesan Plan B

Sejak mendirikan Plan B Entertainment bersama Brad Grey dan Jennifer Aniston di tahun 2001, Brad Pitt memang banyak mengerjakan proyek di balik layar dan memproduseri film-film ternama. Tak kurang dari 25 film telah diproduksi Plan B, dengan sebagian besar diantaranya sukses di papan Box Office atau terdaftar dalam nominasi ajang-ajang penghargaan bergengsi. Troy, Charlie and the Chocolate Factory, dan World War Zee adalah contoh deretan film blockbuster yang pernah diproduksi Plan B Entertainment. Sementara beberapa judul sinema seperti The Tree of Life, Moneyball, dan Selma telah banyak dicantumkan dalam daftar nominasi penghargaan-penghargaan film. Pencapaian tertinggi Plan B diraih saat 12 Years a Slave berhasil memenangkan Best Picture di Academy Awards tahun 2013 lalu. Kini, The Big Short juga tengah menanti keputusan Academy di kategori yang sama.

 

Akankah Brad Pitt Ikut Serta?

Hampir semua film produksi Plan B Entertainment juga pernah dibintangi Brad Pitt. Entah sebagai aktor pendukung atau pemeran utama, suami Angelina Jolie ini hampir selalu tampak di film-film Plan B. Ia muncul sebagai karakter vital di The Tree of Life dan Moneyball, juga memerankan tokoh minor di 12 Years a Slave. Sejauh ini, belum ada informasi apapun mengenai keterlibatan Brad Pitt di film ini. Namun mengingat sejarah keikutsertaan Brad Pitt di film-film produksi Plan B, wajar jika banyak pihak mempertanyakan peran yang akan dimainkan bintang Hollywood ini nantinya; apakah sebatas di balik layar, hanya muncul sebagai cameo, membawakan peran pembantu, atau justru tampil sebagai lakon.

Galuh Mustika

Penggemar film Barat yang doyan nonton segala genre, terutama petualangan dan fantasi. Pengagum karya-karya David Fincher, Christopher Nolan, Guillermo Del Toro, Steven Spielberg, dan Bong Joon-ho. Secara tak terduga juga suka perhatian sama drama dan film Korea. Hasilnya? Still try finding the best of both worlds.

Lihat profil selengkapnya






Berita Lain
Review Film




Artikel Popular